Sabtu, 29 September 2018

Data Korban Gempa dan Tsunami Palu per 29 Sept 2018, pukul 10.00 WIB



Data per 29 Sept 2018, pukul 10.00 WIB

48 Korban MD
356 Korban Luka - Luka

Detail korban ada di :
1. RS. Woodward Palu = 2 MD, 28 Luka - Luka
2. RS. Budi Agung Palu = 10 MD, 114 Luka - Luka
3. RS. Samaritan Palu = 6 MD, 54 Luka - Luka
4. RS. Undata Palu = 30 MD, 160 Luka - Luka

Diperkirakan jumlah korban jiwa masih terus bertambah, mengingat Tim SAR dan Relawan masih melakukan pencarian terhadap korban

Sumber :

Sutopo Purwo Nugroho
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB

Kamis, 27 September 2018

BSMI Kabupaten Mojokerto Layani Screening Kesehatan Siswa TKIT Permata Mulia



Keceriaan dan kegembiraan tak akan bisa lepas dari anak-anak Taman kanak-kanak (TK). Tak terkecuali siswa-siswi TK Islam Terpadu Permata Mulia. Sekolah yang beralamat di Dusun Genengan, Desa Banjaragung, Kec. Puri ini pada bulan September pada pembelajarannya mengambil tema "Aku Anak Sholih Yang Sehat". Kegiatan yang dilaksanakan tanggal 13 September 2018 ini bekerjasama dengan BSMI Cabang Kabupaten Mojokerto. "Program screening kesehatan yang meliputi seluruh anggota badan dilakukan secara reguler disekolah kami. Pemeriksaan fisik, tumbuh kembang, dan kesehatan secara umum kami dibantu oleh BSMI," tutur Cahyani, S.Kom selaku kepala sekolah TKIT Permata Mulia.

BSMI cabang Kabupaten Mojokerto menugaskan dr. dimas, dr. Rosita dan Bu Yufi sebagai pelaksana program. Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 sampai selesai ini diikuti oleh 49 siswa usia 3-5 tahun. Banyak ekspresi lucu dan celoteh mereka selama proses pemeriksaan. Tak jarang ada pula yang takut untuk mendekati meja periksa. Meskipun demikian tim ibu guru selalu sigap membantu putra dan putri nya yang masih takut dan ragu saat akan diperiksa. "Aku tidak takut diperiksa dokter. Kapan kesini lagi?," celetuk Rafi siswa TKIT yang semangat mengikuti program ini.

"Kami ingin menawarkan kepada sekolah dan masyarakat umum dan khususnya masyarakat Mojokerto bahwa lembaga BSMI ini bisa dimanfaatkan dan siap bersinergi dengan lembaga ataupun masyarakat secara umum," ungkap dr. Suwito Sp.S Ketua BSMI cabang Mojokerto. Semoga kedepannya BSMI semakin bermanfaat untuk masyarakat.  *(Bid. Humas)
Oleh:Eko Setyawan*


BSMI KABUPATEN MOJOKERTO
Alamat sekretariat : Jalan Raya Pacing 27 Bangsal, Kabupaten Mojokerto. Telp. (0321) 397355 / HP. 0856 3430 376
Fan Page : BSMI Kabupaten Mojokerto
IG : bsmikabmojokerto
email : bsmikabmojokerto@gmail.com

Selamatkan 1 Jiwa, Sambung 1000 Asa

BSMI Dan BPBD Kab. Mojokerto Sinergi Program Kemanusiaan Atasi Bencana Kekeringan




Dengan judul kegiatan "Distribusi Air Bersih dan Pengobatan Gratis" kemarin, Ahad, 9 September 2018 mulai  pukul 08.00 - 15.00 Wib, Dokter dan relawan kemanusiaan BSMI Kab. Mojokerto kembali bergerak. Dengan melibatkan 10 personil yang terdiri dari 1 dokter dan 9 relawan medis mereka berangkat dari Klinik Ikfina saat hari masih pagi.

" Hari ini kami akan melakukan distribusi Air Bersih dan pengobatan gratis dusun Kandangan RT 12, Desa Kunjorowesi, Kec. Ngoro. Ini adalah bentuk sinergi kegiatan yang kami lakukan bersama dengan BPBD kabupaten," ungkap Aziz Koordinator lapangan kegiatan ini. "Hal ini bermula dari silaturahmi yang kami laksanakan beberapa waktu yang lalu. Dari diskusi dan data yang dimiliki BPBD kami bersepakat akan mengadakan kegiatan distribusi Air bersih dan pengobatan gratis," tambahnya.

Menurut ketua bidang Tagana BSMI Maulana, yang mengikuti kegiatan ini dibarengi dengan pengobatan atau pemeriksaan kesehatan gratis bagi warga setempat. Masyarakat Kunjoro Wesi sangat berterima kasih kepada Bsmi dan relawan yang masih peduli dengan nasib mereka. Karena fokus bencana sekarang ada di Lombok. Bantuan air bersih yang diangkut dengan mobil tangki BPBD sebanyak 5300 Liter.

"Kami mengucapkan terima kasih pada bu dokter dan adek-adek dari BSMI yang sudah memberikan pengobatan gratis pada warga disini," ucap Bu Munawaroh salah satu pasien yang telah berusia 45 tahun. Dalam pelaksanaan pengobatan kemarin dr. Heni juga harus melakukan "Home care"/ kunjungan ke rumah pasien karena pasien tidak bisa bangun dari tempat tidur karena menderita Vertigo dan hipertensi. *(Bid. Humas)
 Oleh:Eko Setyawan*


BSMI KABUPATEN MOJOKERTO
Alamat sekretariat : Jalan Raya Pacing 27 Bangsal, Kabupaten Mojokerto. Telp. (0321) 397355 / HP. 0856 3430 376
Fan Page : BSMI Kabupaten Mojokerto
IG : bsmikabmojokerto
email : bsmikabmojokerto@gmail.com

Selamatkan 1 Jiwa, Sambung 1000 Asa

Selasa, 25 September 2018

Hunian Sementara Untuk Lombok


SABTU, 22 September 2018. BerTempat di Kec. Terara dan Montong Gading, kab. Lombok Timur, prov. NTB. BSMI membangun Hunian Sementara untuk Masyarakat yang terdampak Gempa dengan Jumlah Penerima sebanyak 25 KK

Bantuan Pembangunan Masjid Lombok



Reportase Kemanusiaan
Sabtu dan Ahad 22 - 23 September 2018 Tim Tanggap Bencana BSMI Jawa Timur telah menyalurkan bantuan renovasi masjid, mushola dan pesantren di 18 titik. 5 titik di Lombok Timur, 11 titik di Lombok Utara dan 2 titik di Lombok Barat

Pasca gempa di Lombok
349 masjid rusak
333 mushalla rusak

Mari kita bangun dan renovasi kembali masjid, mushala dan pondok pesantren di Lombok

Siapa yang membangun masjid karena Allah, maka Allah akan membangun baginya semisal itu di surga.
(HR. Bukhari & Muslim)


AYO BERSAMA BANTU LOMBOK
LOMBOK BANGKIT KEMBALI


Rekening Donasi
Bank Syariah Mandiri
kode bank 451
an BSMI Jawa Timur
7063416872

Kode Transfer diberikan angka "13" di belakang nominal
Contoh Rp 500.013
(Berita Renovasi Tempat Ibadah)

Konfirmasi Transfer
Nama_ Jumlah Nominal_ alamat kirim ke WA 089656858371

Kantor BSMI Jawa Timur
Jl Mojo 3 no 33 Surabaya
Tlpn 031-5952248, 089656858371

Selamatkan satu jiwa sambung seribu asa

Kamis, 20 September 2018

Sembako Untuk Lombok


Kamis 20 September 2018. Penyerahan bantuan sembako untuk pengungsi gempa lombok di Desa Lando, kec. Terara, kab. Lombok Timur, prov. NTB
     
Jumlah  Penerima Manfaat : 
1. Dsun Sangkawati 75kk
2. Mujur Barat 65 kk
3. Mujur Linong 68 kk
4. Mujur Timur  54 kk

Jazakallahukhoiron kepada segenap Donatur BSMI Jawa Timur...
Semoga Amal Ibadah kita di terima Allah SWT..
aamiin


Senin, 17 September 2018

REPORTASE KEMANUSIAN UNTUK LOMBOK



REPORTASE KEMANUSIAN

KEBERSIHAN ADALAH BAGIAN DARI IMAN

Bantu korban gempa Lombok agar tetap hidup bersih dan sehat

Bangun sarana MCK dan sanitasi untuk korban gempa  lombok                                                   Lokasi video di sembalun Lombok Timur dan akan dibangun di 20 titik pengungsian


AYO BERSAMA BANTU LOMBOK

Agar  LOMBOK BANGKIT KEMBALI


Rekening Donasi
Bank Syariah Mandiri
kode bank 451
an BSMI Jawa Timur
7063416872

Kode Transfer diberikan angka "11" di belakang nominal
Contoh Rp 500.011

Konfirmasi Transfer
Nama_ Jumlah Nominal_ alamat kirim ke WA 089656858371

Kantor BSMI Jawa Timur
Jl Mojo 3 no 33 Surabaya
Tlpn 031-5952248, 089656858371

Selamatkan satu jiwa sambung seribu asa

Selasa, 04 September 2018

Jalur Laut BSMI Jatim Ke Lombok


Selasa, 04 September 2018. BSMI Jawa Timur memberangkatkan relawan ke Lombok lewat Jalur Laut. Setelah kemarin memberangkatkan lewat jalur darat ke Sumbawa, hari ini BSMI Jawa Timur kembali memberangkatkan relawan untuk Lombok melalui jalur Laut. Sebanyak 20 relawan Bsmi Jawa Timur berangkat menyebrangi lautan. Pemberangkatan dari pelabuhan Perak ke Lembar yang akan di lalui relawan BSMI Jatim. Sekitar 20 jam perjalanan menyebrangi lautan. BSMI Jatim juga akan mendistribusikan bantuan. Bantuan yang akan di distribusikan berupa pakaian layak pakai, perlengkapan sholat, Al Quran, terpal, pempers, mie instan, beras, mainan anak-anak dan barang lainnya. Semoga selamat sampai tujuan untuk membantu korban gempa Lombok. Selamatkan satu jiwa, sambung seribu asa. 

Senin, 03 September 2018

​LAPORAN UPDATE PEROLEHAN DONASI BSMI UNTUK GEMPA LOMBOK



Ubah Duka Nestapa Menjadi Senyum Bahagia​

Perolehan donasi sampai hari ini 2-9-2018 sebagai berikut

Donasi Bencana transfer :
Rp 366.271.000

Dana Qurban
Rp. 114.000.000,-

*Telah disalurkan berupa*

1 Rumah Sakit Lapangan di Kabupaten Lombok Utara

31 titik pengungsian mendapatkan Layanan Kesehatan Keliling

20 titik pengungsian mendapatkan layanan Trauma Healing

6.213 pengungsi mendapatkan Layanan Kesehatan

60 juta paket obat obatan

200 paket sembako

200 paket MCK (sabun, pasta gigi, sampo, sikat gigi, sabun cuci)

200 sarung

5 tenda

100 terpal

8 ekor sapi qurban (1000 penerima daging qurban)

150 paket al Quran dan perlengkapan Ibadah

2 titik Dapur Umum

5 ton pengiriman bantuan LOGISTIK dari para Donatur


Terima kasih banyak untuk semua donatur BSMI. Semoga Allah membalas kebaikan para donatur dengan pahala setinggi-tingginya.

Mulai dengan 10.000 awali langkah kebaikan kita.

Rekening Donasi
Bank Syariah Mandiri
kode bank 451
an BSMI Jawa Timur
7063416872

Kode Transfer diberikan angka "11" di belakang nominal
Contoh Rp 500.011

Konfirmasi Transfer
Nama_ Jumlah Nominal_ alamat kirim ke WA 089656858371

Via BSMI Mobile https://play.google.com/store/apps/details?id=net.sourceforge.bsmi

Kantor BSMI Jawa Timur
Jl Mojo 3 no 33 Surabaya
Tlpn 031-5952248, 089656858371 (Lutvi Sekretariat BSMI)

Selamatkan satu jiwa sambung seribu asa

Gelombang ke-5 BSMI Jawa Timur Berangkat Ke Lombok

Tim Pertama BSMI Jatim Gelombang ke 5 

Senin, 03 September 2018. BSMI Jawa Timur kembali memberangkatkan relawan ke Lombok dan Sumbawa. Pemberangkatan Relawan ke Lombok sudah ke-5 yang di kirim oleh BSMI Jatim. Sebanyak 34 relawan BSMI Jatim yang terdiri dari Dokter Spesialis, Umum, Perawat, Psikologi, Kesehatan Masyarakat, guru dan umum diberangkatkan BSMI Jawa Timur untuk membantu korban Lombok dan Sumbawa. Pemberangkatan gelombang ke-5 dibagi menjadi 3 pemberangkatan. Pertama Hari Ahad 02 September 2018 Relawan BSMI Jatim menggunakan Jalur darat lewat Bali yang akan meluncur langsung ke Sumbawa, Kedua pada hari Senin dan Selasa 3-4 Septmber 2018, melewati Jalur Udara menuju Lombok Timur dan Barat. Ketiga pada Hari Selasa, 4 September 2018, melewati jalur Laut Pelabuhan Perak-Lembar menuju ke Lombok Timur dan Barat.  Alhamdulillilah hari Ahad/02 kemarin jalur lewat Bali sudah berangkat ke Sumbawa membawa 1 Truck Bantuan Logistik berupa Pakaian, Terpal, Selimut, Obat-obatan, Al Qur'an dan lain-lain untuk saudara Sumbawa. 
Mohon doanya dan dukungannya untuk Saudara kita di Sumbawa dan Lombok serta Tim Relawan BSMI Jatim.