Jumat, 22 Maret 2019

Palu, Donggala, Sigi Bangkit..



Jumat, 22 Maret 2018. BSMI Jawa Timur bersama dengan Radar Bromo dan BSMI Sulawesi Tengah mengadakan aksi Khitan Massal Ceria, Penyaluran Bantuan Paket Sembako 300 KK dan Penyaluran bantuan Pembangunan Mushola Husnul Khatima. Acara khitan ceria diadakan di Klinik BSMI Sulawesi Tengah yang bertempat di Jalan Guru Tua, Rt 004 rw 005, Desa Lalukubula, Kec. sigi biromaru, Kab. Sigi. Sulteng. Khitan ceria kali ini akan di adakan di tiga tempat yaitu di Palu, Donggala dan Sigi. "Untuk Khitan massal pertama di adakan di Klinik BSMI Sulteng dan selanjutnya khitan massal ceria akan di adakan di Donggala dan Sigi di bulan April" kata dr Idham Ketua BSMI Sulteng. Target khitan massal ceria untuk korban gempa di Palu, Donggala dan Sigi berjumlah 250 anak. Hari ini di Klinik BSMI Sulteng sudah mengkhitan 50 anak Palu. Untuk 200 anak lagi akan di kerjakan di Bulan April pada tanggal 7 April dan 21 April 2019. BSMI Jatim dan Radar Bromo juga menyalurkan bantuan paket sembako 300 KK yang di bagi di delapan desa  yaitu di Karawana, Kota Pulu, Balaroa, Waturalele, Pulu, Bobo, Mantikole dan Pesaku. Serta juga menyalurkan bantuan 10 juta untuk pembangunan Mushola di Desa Pulu. "Kegiatan hari ini sangat bermanfaat untuk korban gempa dan tsunami, khususnya khitan massal ceria gratis bagi anak-anak Palu, anak-anak adalah generasi penerus, semoga jadi anak yang Sholeh yang bisa berbakti pada agama dan bangsa" kata Wahid Alfin Sekretaris Tagana BSMI Jatim. Bantuan paket sembako juga sangat membantu warga korban gempa dan tsunami. "Alhamdulillah warga dan masyarakat kami bisa terbantukan dengan bantuan BSMI dan Radar Bromo" kata Hikmah salah satu warga desa Karawana. Terimakasih kepada segenap donatur khususnya Radar Bromo dalam recovery Gempa dan Tsunami di Palu, Donggala dan Sigi.








Tidak ada komentar:

Posting Komentar